You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bangunan di Pademangan Timur Dibongkar Secara Swadaya
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Bangunan di Pademangan Timur Dibongkar Secara Swadaya

Warga di sekitar bantaran Kali Benyamin Sueb, Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara, membongkar sendiri bangunan rumahnya. Pembongkaran dilakukan secara swadaya lantaran warga telah mendapat peringatan dari pihak kelurahan dan kecamatan setempat.

Tempat ini bakal direfungsikan dan diperlebar menjadi jalan inspeksi dan ruang terbuka hijau

Iah (54), salah seorang warga mengatakan, ia menyadari bahwa bangunan yang didirikannya menyalahi aturan. "Kalau bongkar sendiri kita kan bisa ambil sendiri barang-barang kita yang masih berguna, asbes, kayu, triplek. Ketimbang jadi hancur," kata Iah, Senin (30/3).

Lurah Pademangan Timur, Agus Fachruddin mengatakan, warga membongkar sendiri bangunannya setelah sebelumnya dilakukan upaya sosialisasi. "Bikin imbauan bahwa bangunan di bantaran kali akan ditertibkan. Saya minta dengan kesadarannya untuk melakukan pembongkaran. Ada yang sendiri-sendiri. Sebelumnya sudah ada pertemuan, diundang warganya," terang Agus.

Ratusan Bangunan di Jl Pademangan V Ditertibkan

Nantinya, di bantaran kali tersebut akan direfungsi dan dijadikan jalan inspeksi. "Tempat ini bakal direfungsikan dan diperlebar menjadi jalan inspeksi dan ruang terbuka hijau. Kita masih berkoordinasi dengan camat, kalau sudah semua keterikatan beberapa SKPD, baik Pertamanan, PU Tata Air, Kebersihan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1953 personFakhrizal Fakhri
  2. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1729 personFakhrizal Fakhri
  3. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1636 personFakhrizal Fakhri
  4. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1560 personFakhrizal Fakhri
  5. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1364 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik